Kamis, 27 Januari 2011

Tenun Gorga, motif khas Tano Batak

Tenun Gorga sudah amat melekat pada kebudayaan Batak. Dahulu, motif unik berwarna hitam, merah dan putih ini hanya untuk mereka yang amat dihormati di masyarakat. Pembuatannya juga harus melalui ritual khusus, karena kemagisan motifnya.

Motif Gorga biasanya menghiasi rumah orang-orang terpandang tersebut. Namun dengan berjalannya waktu, Gorga tidak hanya menjadi hiasan rumah, namun beralih ke bentuk kain. Banyak kreasi yang diciptakan oleh seni Gorga ini, dan salah satunya adalah ikat kepala.

Zaman dahulu, tenun Gorga hanya menghiasi kepala dan pinggang seorang bangsawan. Ini sesuai dengan fungsinya yang menunjukkan derajat seseorang di masyarakat.

Seiring zaman, tenun Gorga kini tidak lagi menjadi penanda kebangsawanan seseorang. Tenun Gorga pun menjadi hiasan atau penanda suatu kelompok.

Sebuah kelompok fotografer di Medan, menggunakan lilitan kain Gorga di ransel mereka sebagai penanda kelompok mereka. Bahkan identitas ini melekat dalam masyarakat. Mereka yang melilitkan Gorga pada ranselnya adalah jurnalis.

Seperti yang diungkapkan Teti, seorang pengunjung Pesta Danau Toba kepada Waspada Online, sore ini. “Saya tahunya, pengguna kain Gorga itu adalah seorang jurnalis atau fotografer,” katanya.

Hal ini dikarenakan, memang kebanyakan para jurnalis kini membentuk ciri khas melalui ikat kepala tenun Gorga. Padahal jurnalis menggunakan ikat kepala tenun Gorga ini hanya sebagai hiasan saja. Tetapi, mereka berhasil membentuk pemikiran sebagian orang bahwa pengguna ikat kepala adalah seorang jurnalis.

Ikat kain tenun Gorga ini, banyak dijumpai di tempat penjualan aksesoris di Pulau Samosir. Terutama di daerah Tomok.

Saat ini, akibat banyaknya minat orang untuk menggunakan ikat kepala tenun ini sebagai hiasan, maka penjualannya pun meningkat. “Penjualan kain gorga ini meningkat memang dibanding dulu-dulu,” papar Nora Hasiolan, pedangang aksesoris di Tomok, Pulau Samosir kepada Waspada Online, sore ini.

Di tempat penjualan aksesoris ini juga, terdapat banyak pilihan motif dari ikat kepala tenun Gorga. Peminat dari ikat kepala tenun Gorga ini pun semakin banyak. Pengunjung membeli ikat tenun Gorga ini untuk digunakan sendiri, sebagai cindera mata, ikat kepala, dan sebagai hiasan.

0 komentar:

Posting Komentar

Photobucket Photobucket Photobucket Photobucket Photobucket

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More